expr:class='"loading" + data:blog.mobileClass'>
"Eman Textnisi"Kamp.Ciranggon Ranca Mulya 0015/08 Subang

Selasa, 13 Januari 2015

Cara mematikan Update Otomatis Aplikasi Android

Jika anda mempunyai ponsel android, tentunya anda sudah sering mendengar atau mengalami update aplikasi android. Aplikasi android yang anda download di Google Play memang sudah disetting untuk selalu update otomatis ke versi yang paling baru jika anda terhubung dengan jaringan internet.mematikan update otomatis aplikasi android
Jika ukuran dari update kurang dari puluhan MB, tentunya ini adalah hal yang kecil dan mudah dilewati. Namun jika ternyata aplikasi yang diupdate adalah puluhan dengan masing-masing update adalah 10MB, tentunya ini akan menjadi hal yang membosankan karena anda harus menunggu sampai update aplikasi selesai. Selain memakan waktu yang cukup lama, bandwidth internet anda akan terpotong banyak hanya untuk update aplikasi di android. Kita bisa mematikan update otomatis dari aplikasi android. Kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara mematikan update otomatis aplikasi android secara mudah. Berikut ini tutorialnya:
  • Buka aplikasi Plpay Store android anda. Ini bisa saja membutuhkan koneksi internet, namun jika anda tidak mempunyai koneksi internet juga tidak masalah.
  • Jika sudah terbuka, silakan anda pilih opsi settings. Caranya dengan tap pada tombol pilihan yang berada di pojok kanan atas dari aplikasi.
  • Jika sudah terbuka jendela Settings, silakan anda cari opsi Auto-update apps. Tap pada pilihan tersebut.mematikan update otomatis aplikasi android
  • Maka akan terbuka 3 pilihan yaitu Do not auto-update apps, Auto-update apps any time. Data charges may apply, dan Auto-update apps over Wi-Fi only. Silakan tap pada do not auto-update apps.
  • Jika sudah, silakan keluar dari aplikasi Play Store.
Sekarang aplikasi android anda tidak akan di update secara otomatis oleh Play Store. Untuk mengupdate aplikasi, anda bisa secara manual dengan memilih My apps di Play Store. Dengan mematikan auto update ini, tentunya anda akan merasa lebih nyaman karena lebih mudah untuk memilih aplikasi mana yang perlu update dan yang tidak perlu di update.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.